Miris! Dua Ruang Kelas di SDN 4 Sanggalangi Toraja Utara, Masih Berlantai Tanah

    TORAJA UTARA - Dua ruang kelas Sekolah Dasar Negeri (SDN) 4 Sanggalangi, Lembang La'bo, kecamatan Sanggalangi, Toraja Utara, masih berlantai tanah dan berdinding papan, Kamis (14/7/2022). 

    Hal ini mulai diketahui salah satu guru wali kelas, bernama "SM" memposting proses belajar anak didiknya yang tabah serta tegar mengikuti pembelajaran dengan menggunakan ruang kelas yang suasana tidak nyaman. 

    Saat dikonfirmasi langsung via selulernya, pada Senin (11/7/2022), sebagai wali kelas SM, membenarkan akan kondisi ruang kelas tersebut dan merasa prihatin campur bersemangat karena melihat anak didiknya yang tetap semangat mengikuti pembelajaran. 

    "Iya, benar, ruangan kelasnya masih berlantai tanah dan ada 2 ruangan. Walaupun prihatin dengan kondisi seperti itu tapi saya juga begitu semangat melihat anak didik yang begitu antusias bersuka cita mengikuti proses pembelajaran", ungkap SM. 

    Menurut SM, ruang kelas itu juga sudah pernah ditinjau dan diukur tapi belum di ketahui apakah akan ada bantuan perbaikan ruangan.

    (Widian) 

    sdn 4 sanggalangi toraja utara ruang kelas berlantai tanah
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Peresmian Polsub Sektor Kesu, AKBP Eko Suroso:...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Tokoh Pemuda Suparman dan Warga Nepo Tegaskan Pilihannya Mutlak ke Paslon 2 Dokter Ulfah-MHG
    Blusukan di Pasar Mangkoso, Cabup 02 Dokter Ulfah Pastikan Pedagang Peroleh BPJS Gratis
    Antusiasme Membludak, Warga Desa Kanaungan Sambut Pasangan Calon Bupati Pangkep Nomor Urut 1
    Wujudkan Pilkada Damai 2024, Polsek Bungoro Gelar Dzikir dan Doa Bersama di Masjid At- Taqwa 
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!

    Tags